Cara Agar Skripsi Selesai Dalam Satu Bulan
Perjuangan terakhir seorang mahasiswa setelah berusaha keras dibangku kuliah selama bertahun tahun adalah menyusun skripsi. Sayangnya skripsi selalu diidentikkan sebagai momok yang menakutkan. Banyak mahasiswa yang tersendat dala fase ini, hingga butuh waktu yang lama untuk bisa menyelesaikan, bahkan hingga bertahun tahun.
cara agar skripsi seorang mahasiswa selesai lebih cepat |
Setelah mengajukan judul dan lolos, tantangan selanjutnya adalah membuat proposal, contoh nya proposal penelitian. Yang menjadi permasalahan disini, dimana Anda mencari objek penelitian sendiri.
Objek penelitian bisa orang lain, instansi atau perusahaan. Langkah langkah penelitian seperti pengambilan sempel suatu hal yang tidak bisa dihindari dan harus dijalankan seorang mahasiswa demi menyelesaikan skripsinya.
Apabila sudah mendapat lokasi untuk penelitian, maka sesegera mungkin minta izin, membuat daftar pertanyaan untuk wawancara dan menyusun kesimpulan. Setelah semuanya selesai Anda akan menyusun dalam bab per bab. Dan hal yang paling menjengkelkan adalah tulisan yang kita ketik siang dan malam setelah sampai dihadapan dosen dicoret – coret tanpa rasa berdosa.
Hal inilah yang menjadikan semangat seorang mahasiswa yang tadinya semangatnya menggebu gebu setelah melihat kenyataan coretan – coretan menjadi tidak bernafsu lagi atau patah semangat. Apabila harus menghadap ke dosesn pembimbing secara bolak balik dan bukan tidak mungkin rumahnya jauh dari rumah Anda atau Kos Anda. Sangat kesal bukan? Dan biasanya seperti itu. Kalau penulis bisa mengatakan “ sebagai ajang pembalasan Dosen” karena pada saat mata kuliahnya Anda tidak pernah hadir.
Apa Rahasia Skripsi Selesai Lebih Cepat?
Mengetiklah setiap hari tanpa terlewatkan. Menunda suatu pekerjaan itu akan menhambat hasil dari pekerjaan itu. Sama halnya dengan penyusunan skripsi, jika kita menunda sehari saja dalam mengetik skribsi nantinya Anda akan kekenakan dan akan berlanjut, yang tadinya satu hari menjadi dua hari dan seterusnya. Dan pada akhirnya selama satu tahun penuh skripsi tidak tersentuh sama sekali. Itulah mengapa Anda harus mengetik setiap hari.
Baca Juga : Pengenalan Dasar Robotik
Dengan mengetik setiap hari akan membangun rasa ketertarikan dan tanggung jawab sehingga semangat akan tetap terjaga.
Jika pada saat itu Anda tidak ada ide, tetaplah membuka layar computer dan benahi dan perbaiki penulisannya, bisa juga ejakannya, tata Bahasa atau tanda bacanya. Yang paling penting Anda tidak boleh seharipun melewatkan bersama keyboard computer.
Dengan selalu menjaga ritme seperti itu rasa semangat anda akan selalu terjaga dan secara tidak sadar skripsi Anda sudah mendekai selesai. Dan jika sudah sekitar 90% selesai pasti semangat akan tambah besar lagi. Jika anda semangat selalu terjaga, satu bulan maksimal dua bulan skripsi Anda akan selesai dan tinggal menunggu wisuda sambal melihat teman teman Anda masih sibuk dengan skripsinya yang belum selesai.
Posting Komentar untuk "Cara Agar Skripsi Selesai Dalam Satu Bulan"